MPLS SMAN 4 Mataram, Kepala DP3AP2KB Titip Pesan Cegah Kekerasan Perkawinan Anak
Terjemahan

Ampenannews.com, Mataram – Sekolah Ramah Anak SMA Negeri 4 Mataram menggelar Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa siswi dengan Tema “Cintai Sekolahmu, Temanmu, dan Semua yang ada di sekitarmu. Jumat (12/07/2024)

Berkesempatan hadir sebagai narasumber, Kepala DP3AP2KB Provinsi NTB Dra. Nunung Triningsih, MM menjelaskan bahwa anak merupakan seseorang yang belum berusia 18 tahun, untuk itu beliau mengingatkan agar jangan sampai anak menjadi korban bullying dan korbàn perkawinan anak.

“selain dengan belajar, jangan sampai menjadi korban perkawinan anak. Perkawinan anak lebih baik ditunda karena menyebabkan putus sekolah, mental belum siap, maupun alat reproduksi belum sempurna”.ujar Bu Kadis.

lebih lanjut, Bu Kadis juga menekankan agar tidak boleh ada kekerasan maupun bullying dilingkungan sekolah, SMA Negeri 4 Mataram merupakan Sekolah Ramah Anak. jadi harus memberikan rasa aman dan nyaman untuk penghuninya.

Pada kesempatan yang sama, Psikolog Sri Helmi Hayati S.Psy. M.Psy. M.Si mengupas tentang pengertian kesehatan mental.

“Kalo punya masalah, anak-anak bisa mencari bu guru, guru BK ataupun ke psikolog, jangan ditahan sendiri.”terang Bu Hilmi

“Pintar namun mental rapuh, tidak ada gunanya, tapi kalo pintar dan mental sehat bisa menjadikan anda orang yang berprestasi”.pesannya.

MPLS tahun ajaran 2024 -2025 ini diikuti oleh 289 siswa dr 9 rombel dengan ketua panitia ibu Emiliyati S.Pd. M.Si.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments