AmpenanNews. Musyawarah Wilayah (Muswil) Aliansi Sasak Lombok Indonesia atau yang lebih dikenal dengan ASLI diwilayah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sulteng) yang pertama dibuka resmi oleh Bupati Konawe Selatan, yang dilaksanakan di Gedung Islamic Center Andolo, pada hari Sabtu, 30/09/2023.
Ghiroh besopok warga Sasak Lombok Diaspora diseluruh penjuru tanah air dan mancanegara semakin meningkat, Terbukti hari ini telah semeton sasak Lombok yang berada di Provinsi Sulawesi telah melakukan urung rembuk.
Muswil ke-1 ASLI Provinsi Sulawesi Tenggara dilakukan guna bermusyawarah untuk membentuk kepengurusan di tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara.
Selaku ketua panitia Miq Junaidi, mengawali laporan panitia dengan mengucapkan terima kasih kepada semua tokoh dan panitia atas partisipasi sehingga acara Muswil bisa berjalan dengan baik.
” Alhamdulillah Acara Muswil hari ini diikuti oleh semua tokoh-tokoh sasak dari semua kabupaten kota yang ada di Provinsi Sulawesi Tenggara, acara ini tidak bisa terlaksana dengan baik tanpa keterlibatan dan partisipasi dari para tokoh Sasak lombok Sultra dan teman-teman panitia” jelasnya.
Musyawarah Wilayah pertama Sulawesi Tenggara ini di buka langsung oleh Bapak Wakil Bupati Kabupaten Konawe Selatan Rasyid, S.Sos., M.Si. yang kedatangan beliau disambut dengan Tarian Penyambutan Kesenian Sasak Lombok yaitu Tari Sesukan.
Wakil Bupati sangat merespon dengan baik acara Muswil ini,. Beliau berharap nantinya segera juga membentuk kepengurusan tingkat Kabupaten. Beliau juga menambahkan bahwa In Sya Allah disetiap acara yang akan dilaksanakan oleh pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Selatan akan mengikutsertakan partisipasi penampilan seni budaya dari Sasak Lombok.
” Akan kami undang semua perwakilan kerukunan yang ada termasuk Sasak Lombok dalam setiap even kegiatan di Konawe Selatan,” jelasnya.
Tokoh Sasak lombok Sulawesi Tenggara Ustadz Jamhuri Karim, QH., S.Pd dalam sambutannya mengajak kepada semua tokoh dan warga Sasak lombok di Sulawesi tenggara ini untuk besopoq (bersatu) melalui ASLI.
” Saya mengajak kepada kita semua untuk besopok (bersatu) di ASLI, tinggalkan, satukan hati (sopoq angen), satukan langkah (sopoq langkah) untuk menuju satu tujuan (sopok tujuan),” Jelas ustadz Jamhuri tokoh agama dan tokoh Masyarakat di Kab. Konawe Selatan.
Mewakili Dewan Pimpinan Pusat Aliansi Sasak Lombok Indonesia (DPP ASLI) Mamiq Lalu Muliadi, S.Pd.I., M.Pd selaku wakil sekretaris Jenderal sangat mengapresiasi kegiatan
” ASLI merupakan wadah pemersatu (besopok) dari berbagai lembaga atau wadah yang berada di seluruh penjuru Nusantara dan Dunia dengan berupaya memberikan manfaat kepada warganya” jelas Wasekjen.
Wasekjen berpesan atas nama DPP kepada seluruh peserta untuk tetap memperjuangkan Sasak Besopok.
” Boleh jadi kita beda pendapat, beda organisasi dakwah, beda partai tapi begitu bicara sasak kita semua bicara dan berupaya bersatu (besopok), insya allah dengan bersatu (besopok) maka banyak hal besar akan terjadi,” jelasnya.
Pada proses Muswil, yang berlangsung secara Demokrasi dan jurdil, maka Ketua terpilih Adalah Rahmat Marzuki yang menjabat sebagai Kasubag Kemenag Kolaka Timur. Sekaligus sebagai ketua tim formatur yang akan menyusun Struktur Kepengurusan Dewan Pengurus Wilayah Aliansi Sasak Lombok Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara.
Kegiatan Muswil di hibur dengan penampilan kesenian Sasak Lombok yaitu Tarian Sesukan, lagu Inaq Tegining Amaq teganang dan kadal nongak le’ kesambi, yang di tampilkan oleh Srikandi Srikandi Sasak lombok Sulawesi Tenggara.