AmpenanNews. Mas Menteri (panggilan akrab) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, RI Sandiaga Salahudin Uno oleh Taufan Rahmadi, yang telah dilantik kembali sebagai Tim Monitoring dan Evaluasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, pada hari Minggu, 9/4. di Jakarata.
Pelantikan tersebut berdasarkan SK Menparekraf RI Nomor SK/39/D1.01.00/MK/2023. tanggal 1 Maret 2023. terhadap pelantikan kembali Taufan Rahmadi, karena kinerja selama ini sangat sukses sebagai tim Monev Kemenparekraf RI.
Menteri menunjuk Tim Akselerasi, Monitoring dan Evaluasi Pengembangan KEK Pariwisata 2023 yang baru. tugas dari total 25 nama untuk menjadi bagian dari anggota Tim Akselerasi, Monitoring dan Evaluasi Pengembangan KEK Pariwisata 2023.
Dalam Tim tersebut akan diketuai oleh Dadang Rizki Ratman, Adyatama Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dari Kemenparekraf. Dadang akan dibantu 3 wakil ketua, 3 sekretaris, 25 anggota dan 12 sekretariat. Masing-masing memiliki tugas tersendiri.
” saya sangat berterimakasih sama mas Menteri yang telah memberikan Amanah ini” ucap Taufan Rahmadi (TR) dalam instagramnya.
Perlu diketahui, cakupan kerja meliputi 9 KEK Pariwisata di seluruh Indonesia Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Nongsa Batam Riau, Tanjung Kelayang Bangka Belitung, Lido Jabar, Singhasari Jatim, Mandalika NTB, Tanjung Lesung Banten, Likupang Sulut, Morotai Malut dan Sanur Bali.
Menurut Taufan Rahmadi yang sekaligus sebagai Pembina Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Provinsi Nusa Tenggara Barat, hal yang dapat menjadi fokus utama dari kerja tim saat ini adalah membangun kolaborasi yang semakin kuat dengan para stakeholder di KEK Pariwisata dan menyerap informasi, menyuarakan harapan dan memberikan solusi terkait tantangan – tantangan dalam pembangunan pariwisata di KEK Pariwisata.
” itulah yang harus kami laksanakan dalam mengemban amanah tersebut ditambah harus memastikan event – event Nasional ataupun Internasional , program – program promosi pariwisata di KEK Pariwisata berjalan dengan baik dan memberikan dampak bagi kesejahteraan masyarakat,” ungkap TR dengan ciri khas murah senyum.
Mantap