Apakah Anda berencana untuk membeli produk MacBook dari Apple? Saat ini Apple mengeluarkan beberapa produk MacBook terbaru salah satunya yaitu MacBook Pro M2 Pro. Adapun produk ini baru dirilis di Januari 2023 dengan berbagai keunggulan yang dimiliki. Salah satu keunggulan produk ini adalah kualitas dari daya tahan baterainya yang semakin cepat.
Ketika beli MacBook atau laptop, pastinya seseorang mengincar produk tersebut dengan mempertimbangkan bagaimana daya tahan baterai dari produk yang akan dibeli. Jika Anda menginginkan produk dengan daya tahan baterai yang cukup bagus maka bisa pilih M2 Pro ini, terdapat banyak pula kelebihan lainnya yang bisa anda temukan dibanding seri terdahulunya di tahun 2021.
Keunggulan MacBook Pro M2 Pro
Berikut ini berbagai keunggulan dari MacBook Pro M2 Pro, yang wajib Anda ketahui.
Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Salah satu alasan mengapa anda harus pilih produk MacBook keluaran terbaru ini adalah karena daya tahan baterainya yang lebih baik dibanding pendahulunya yang keluar di tahun 2021. Apple mengklaim bahwa produk ini memiliki baterai dengan ketahanan hingga 12 jam.
Lalu dilakukan beberapa penelitian untuk mengetahui bagaimana ketahanan baterai. Kemudian didapatkan ketahanan baterai untuk pemutaran video 24 jam dengan kecerahan 200 nits dan menggunakan mode hemat baterai serta penyesuaian kecerahan otomatis dimatikan, produk bisa bertahan hingga 15 jam dan 47 menit.
Meskipun untuk pekerjaan berat seperti misalnya edit video atau edit foto mungkin membuat daya baterai akan lebih boros. Namun untuk pemakaian sehari-hari, maka produk bisa bertahan seharian bagi kebanyakan orang. Dan produk ini juga dibekali dengan pengisian daya cepat dengan adaptor USB-0C 96W/140 W. Untuk waktu pengisiannya juga ditingkatkan dari datar menjadi penuh hanya dalam waktu sekitar 1 jam saja.
Adapun MacBook Pro M2 Pro ini disebut-sebut juga menyertakan penggunaan MagSafe untuk pengecasan baterai lebih efisien dan juga simple. Jadi Anda yang sering punya kesibukan di luar ruangan, tidak perlu bingung saat melakukan pengecasan tanpa harus takut tersandung kabel ataupun hal-hal lainnya di luar dugaan.
Konektivitas Yang Semakin Ditingkatkan
Selain keunggulan pada daya tahan baterai Anda juga akan menemukan produk ini punya fitur WiFi yang lebih ditingkatkan versi 6E. Untuk peningkatan ini konektivitas nirkabelnya jauh lebih cepat dengan HDMI yang lebih canggih.
Sehingga Anda bisa melakukan apa saja yang berhubungan dengan internet lebih cepat dan juga jauh lebih stabil. Cocok sekali bagi Anda yang punya mobilitas tinggi dan tidak bisa jauh-jauh dari yang namanya penggunaan MacBook baik untuk pekerjaan WFH atau WFO.
Bagian Layar Yang Memukau
Mungkin bagian desain memang tidak jadi faktor utama yang membuat produk ini menarik untuk banyak orang. Karena M2 Pro jika sekilas dilihat tampilannya cukup mirip dengan model yang dirilis di tahun sebelumnya. Namun memang Apple sendiri mengakui bahwa produk MacBook yang dihadirkan harus bisa bersaing dengan pengguna profesional.
MacBook keluaran baru ini terlihat lebih tebal dan juga lebih berat namun secara desain bagian layar anda akan disuguhi layar yang sangat mewah dengan bagian tepi menggunakan material sasis aluminium. Produk memiliki ukuran 14 inci dengan warna yang sangat elegan untuk opsi pembelahan warna putih cerah dan hitam pekat.
Produk ini juga dibekali dengan teknologi ProMotion yang akan menawarkan pengalaman berselancar di Internet lebih halus. Apalagi didukung pula dengan kecerahan hingga 1600 nits.
Kecepatan Prosesor Lebih Ditingkatkan
MacBook Pro M2 Pro ini, secara performa juga meningkat dengan kehadiran M2 Pro, di mana untuk kecepatannya 80% lebih cepat dibanding versi lama. Produk memiliki konfigurasi GPU 38 Core yang jauh lebih cepat dibanding M1 Max rilis di tahun 2021. Kecepatannya bahkan disebut-sebut meningkat 30% lebih cepat, apalagi didukung dengan memori terpadu 96 GB yang bisa menghasilkan bandwidth memory hingga 400 GB/s.
Bahkan jika dibandingkan dengan M1 Pro maka produk ini punya kecepatan dua kali lebih cepat dan jika dibandingkan dengan chipset M1 Standar peningkatan kecepatannya 6 kali lebih cepat. Dengan hadirnya penggunaan chipset M2 Pro tentu saja disukai para pengguna profesional terutama Anda yang ingin melakukan pengeditan video, kualitasnya hingga 8K. Atau untuk mixing audio hingga edit foto semua bisa dilakukan tanpa cacat dan dapat mempermudah ke berbagai kegiatan profesional apalagi yang berhubungan dengan grafis.
Sekarang tentu Anda sudah tahu apa saja kelebihan dari produk MacBook Pro M2 Pro keluaran terbaru dari Apple ini. Untuk Anda yang ingin beli produk keluaran Apple terbaru ini maka bisa beli lewat Blibli. Karena Blibli sebagai marketplace terbaik di Indonesia jual berbagai produk keluaran Apple bahkan yang baru rilis sekalipun.
Untuk info lebih lengkap bisa langsung kunjungi website resmi blibli.com atau Anda juga bisa mendownload aplikasi Blibli untuk update produk-produk terbaru lebih cepat. Jangan lupa juga untuk memanfaatkan berbagai promo dan diskon yang dihadirkan oleh marketplace Blibli.