Bau Menyengat Sampah Epicentrum Mall Dikeluhkan Warga
Terjemahan

AmpenanNews. Keberadaan penampungan sampah di Parkir Timur Lombok Epicentrum Mall sangat dekat dengan perumahan warga. Warga sangat mengeluhkan bau menyengat sampah yang aromanya tercium dari perumahan warga.

Seorang warga, Abdul Malik, mengeluhkan aroma menyengat sampah dari Epicentrum Mall yang menembus hingga ke dalam rumahnya.

Apalagi, tempat penampungan sampah Epicentrum Mall begitu sangat dekat dengan rumahnya, hanya berjarak beberapa meter saja.

“Ini baunya sangat menyengat sekali. Keberadaan penampungan sampah dekat. Sangat menyiksa saya,” kata Abdul Malik, Senin, 9 Januari 2023.

Pantauan media ini, meskipun gudang penampungan sampah dalam kondisi tertutup, namun aromanya sangat keras. Bahkan banyak nyamuk yang dan dikhawatirkan akan jadi penyakit.

Baca Juga :  GAKESLAB Mendorong Distributor Alkes Mewujudkan Kemandirian Dalam Negeri

“Dalam kondisi tertutup saja bau sampah ini menyengat, apalagi kalau dibuka,” ujarnya.

Dia berharap agar pihak Lombok Epicentrum Mall segera memindahkan keberadaan penampungan sampah jauh dari pemukiman warga.

“Saya berharap Epicentrum Mall tidak menutup mata. Pikirkan kondisi masyarakat di sini, yang mencium aroma menyengat sampah dan banyak nyamuk,” katanya.

Sementara Pihak Lombok Epicentrum Mall yang dihubungi soal keluhan warga, belum memberikan tanggapan.

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments