Kadis Dispar Lotim Imbau Masyarakat tidak Berwisata sementara waktu
Terjemahan

AmpenanNews. Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Lombok Timur imbau warga masyarakat untuk sementara waktu tidak melakukan kegiatan atau perjalanan wisata.

Imbauan tersebut dikeluarkan Kadis Dispar, mengingat saat ini semua wilayah di Kabupaten Lombok Timur tengah mengalami perubahan cuaca hidrometeorologi.

“Berwisata merupakan hal yang menyenangkan meski begitu saat ini Dispar sudah mengeluarkan imbauan kepada seluruh masyarakat agar sementara waktu tidak keluar rumah jika tidak penting guna menghindari pohon tumbang seperti yang banyak terjadi saat ini, selain itu atas perubahan cuaca saat ini Dispar juga berlakukan tempat wisata buka tutup,” Imbuh Widayat, kepada media ini, Selasa (11/02/2025).

Widayat menambahkan, lebih bagus masyarakat saat ini tidak berwisata baik ke wisata pantai, maupun ke destinasi wisata manapun karena sewaktu-waktu bisa saja terjadi hal-hal yang tidak diharapkan, seperti pohon tumbang, gelombang tinggi, longsor, banjir dan sebaginya yang diakibatkan oleh perubahan cuaca saat ini.

Baca Juga :  Lima Copet Asal Lotim Diamankan Polres Loteng Saat Pelepasan Jamaah Haji

Widayat juga menjelaskan “terkait dengan tempat wisata yang statusnya buka tutup saat ini, akan dibuka normal kembali setelah kondisi cuaca membaik” singkatnya

Ditempat terpisah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lombok Timur (Kab.Lotim) juga telah mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk mengurangi aktivitas wisata di tengah situasi bencana hidrometeorologi yang sedang terjadi saat ini.

“imbauan ini sangat penting mengingat kondisi cuaca yang sedang tidak menentu angin kencang disertai hujan dan berpotensi menimbulkan bencana. BPBD mengingatkan agar masyarakat tetap tenang dan waspada terhadap potensi bencana atas perubahan cuaca saat ini dan selalu berhati saat berkendara melintasi jalan yang banyak pepohonan,” imbuh Kepala Pelaksana BPBD Lombok Timur, Lalu Mulyadi.

Baca Juga :  Kebijakan Bupati Tidak Sejalan Dengan DPRD Kabupaten Lombok Timur

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments