AmpenanNews. Dalam kunjungan terakhir di Wilayah Praya Timur Lombok Tengah, Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, SE, M. Sc., bersama rombongan mengunjungi penenun-penenun tradisional di Dusun Rentang, Desa Ganti, Lombok Tengah, (25/09).
“Lumayan buat oleh-oleh yang tak terlupakan diberikan oleh masyarakat penenun,” ungkap Gubernur penuh senyuman saat disambut cukup sederhana dan menyenangkan.
Setibanya di lokasi Gubernur diberikan sapuk khas suku Sasak, Gubernur meminta para rombongan untuk membeli agar kehadirannya dapat dirasakan masyarakat.
Gubernur juga melihat kondisi lingkungan yang memperihatinkan butuh perhatian pemerintah, dimana kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah masih menjadi kebiasaan. Sehingga membuat pemandangan sungai yang dijadikan tempat buang sampah menjadi tidak bagus dan kotor.
“Saya minta langsung Dinas LiHK dan stakeholder terkait untuk segera mengatasi permasalahan tersebut untuk segera ditindaklanjuti,” perintah Bang Zul sapaan akrab Gubernur.
Bang Zul berharap agar para perajin dan pelaku UMKM terus meningkatkan mutu dan kualitas produk sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi mayarakat.
Terlebih menggunakan pemasaran pada era digital mudah diketahui. Oleh karena harus betul-betul dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
Gubernur bersama rombongan sebelumnya meninjau Embung Batu Galang di Praya Timur Lombok Tengah. Menurutnya yang sangat penting dan diperhatikan oleh pemerintah.
“Walaupun sederhana dan kecil, embung tersebut menjadi sumber kehidupan bagi masyarakat,” tutupnya.
Selanjutnya, diakhir kunjungan kerjanya bersama rombongan melanjutkan perjalanan untuk menghadiri 1000 doa di Istana Bawa Loam Ganti Praya Timur.