Bupati Lotim Hadiri Penandatanganan Berita Acara Proyek dari UNDP Petra
Terjemahan

AmpenanNews. Bupati Kabupaten Lombok Timur H.M Sukiman Azmy hadiri penandatanganan berita acara serah terima dan berita acara serah terima operasional fasilitas pendidikan, kesehatan dan infrastruktur masyarakat dari UNDP PETRA Nusa Tenggara Barat (NTB), Kegiatan penandatanganan tersebut berlangsung di Mataram dan dihadiri Deputi BNPB, Sekretaris BNPB, Bappenas, Kepala OPD dan Bupati KLU, Rabu (08/06).

Dalam sambutannya Bupati mengucapkan terima kasih kepada UNDP PETRA atas bantuan diberikan kepada masyarakat Lombok Timur.

Ada empat jenis bantuan dari UNDP PETRA ke Kabupaten Lombok Timur. Bantuan tersebut adalah Gedung Puskesmas Labuhan Lombok, Jaringan irigasi, dua buah embung, dan Jembatan yang berada di Sembalun.

Adapun nilai keseluruhan bantuan UNDP PETRA tersebut mencapai Rp. 1,7 miliar lebih. dan Bupati berjanji akan memelihara dan memanfaatkan fasilitas yang sudah diberikan tersebut secara optimal bagi masyarakat.

Baca Juga :  Gempa Tektonik Kembali Terjadi

Sementara itu Sekda Provinsi NTB H.Lalu Gita Ariadi, berharap kerja sama ini dapat berlanjut di kemudian hari.

Sementara itu Team Leader United Nations Development Program (UNDP) Indonesia Christian Budi Usfinit, menjelaskan bahwa Proyek PETRA merupakan program bantuan rekonstruksi infrastruktur gempa dan tsunami yang dilaksanakan oleh UNDP dan didanai oleh Jerman.

Proyek PETRA hadir untuk membantu rekonstruksi infrastruktur akibat gempa pada Juli 2018 lalu yang mengguncang pulau Lombok dan sekitarnya dan melanda Kabupaten Lombok Timur, Lombok Utara, Lombok Barat dan sekitarnya.

Proyek PETRA jelasnya, mempekerjakan 70% warga setempat. Proyek ini melibatkan 998 orang pekerja dalam membantu rekonstruksi infrastruktur akibat gempa pada Juli 2018 lalu yang mengguncang pulau Lombok dan sekitarnya dan melanda Kabupaten Lombok Timur, Lombok Utara, Lombok Barat dan sekitarnya.(Ar)

Baca Juga :  Kunjungi Kelompok Ternak Di Lotim, Anies Di Sambut Meriah

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments