Terjemahan

Lombok Barat – Dessert Point di wilayah Kecamatan Sekotong Lombok Barat (Lobar) berpeluang besar menjadi tuan rumah ajang kualifikasi World Surf League (WSL) 2022. Ombak di Dessert Point selama ini memang sudah sangat dikenal di kalangan peselancar nasional maupun internasional.

Hal itu diakui Anggi Yuhista, salah satu tim dari Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) saat melakukan survey lokasi mendampingi tim dari dari WSL di Dessert Point, Desa Batu Putih, Kecamatan Sekotong pagi tadi, Selasa (25/1/2022).

“Ombak yang ada di Dessert Point ini sudah bisa masuk dalam kategori ombak untuk pertandingan kelas dunia,” ujar Anggi.

Selain itu lanjutnya, ombak di sini lebih konsisten dan panjangnya bisa mencapai 300 meter lebih.

Baca Juga :  Inovasi Dana Desa, Pesona Mangrove Tanjung Batu Sekotong

“Jadi kalau aspek pendukung lainnya bisa terpenuhi, peluang untuk menjadi tuan rumah kualifikasi WSL ini tentu sangat terbuka buat Lombok Barat,” ungkapnya.

Di tempat yang sama, Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Lobar H. Ilham menyambut gembira dan berharap jika event internasional WSL ini dapat benar-benar di selenggarakan di Lobar.

“Intinya ini adalah bagian dari upaya besar Pemerintah Kabupaten Lombok Barat untuk bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Ilham.

Karena melalui event ini, Ilham berharap masyarakat dunia akan mengenal lebih luas tentang Lombok Barat.

Namun peluang besar menjadi tuan rumah ajang bergengsi ini akan menuntut sejumlah syarat yang harus dipenuhi sebagai calon tuan rumah.

Baca Juga :  Kapolres Lobar Dampingi Tim Itwasum Mabes Polri Bersama Polda NTB Bersepeda ke Sekotong

“Untuk infrastruktur awal yang ada sudah cukup memadai dan tinggal dikembangkan kembali untuk menuju kepenyelenggaran itu sendiri. Dan yang menjadi PR kita adalah akses menuju lokasi serta ketersediaan layanan internet,” terang Ilham.

Selain aksen jalan, ternyata akses internet juga masih menjadi PR Dessert Point karena akses internet nantinya adalah inti dari sebuah pertandingan atau untuk bisa disiarkan keseluruh dunia.

“Artinya tujuan dari siaran langsung tersebut, semua orang bisa melihat bahwasanya di Lobar ini ada tempat point untuk surfing tingkat dunia, lalu meningkatkan kembali kunjungan wisatawan dan berdampak ekonomi bagi warga sekitar,” lanjut mantan Kadsipora Lobar ini.

Untuk penyelenggaraan event ini sendiri rencananya akan dimulai pada pertengahan bulan Juni mendatang. Di Indonesia sendiri, selain Lombok Barat akan ada dua daerah lainnya yang akan terlebih dahulu menggelar rangkaian event serupa, yakni Krui di Kabupaten Pesisir Barat, Lampung, serta Kabupaten Nias yang ada di Provinsi Sumatera Utara.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments