AmpenanNews. Masa pandemi membuat semua orang terlebih organisasi harus berkontribusi riil, aktual dan kontekstual. Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Hj Sitti Rohmi Djalillah sekaliguis mengajak masyarakat menaati protokol kesehatan adalah salah satunya.
“Kita diajarkan untuk bisa menebar manfaat. Memberi manfaat pada orang lain dengan mengedukasi protokol kesehatan bentuk riil dari kontribusi membantu program pemerintah untuk kemaslahatan bersama”, ujar Wagub di Hotel Astoria, Mataram, Jumat (02/07).
Hal tersebut disampaikan Wagub di acara pelantikan pimpinan wilayah Muslimat Nahdatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) NTB. Sebagai ketua umum NWDI Pusat, Wagub juga berpesan agar Muslimat NWDI NTB dapat bekerjasama dengan semua pihak dalam banyak hal. Dikatakannya, Muslimat NWDI sebagai organisasi modern harus terbuka dengan masukan, saran dan kritik demi kebersamaan karena dengan hal itu agenda masyarakat dan daerah bisa dilaksanakan.
Pimpinan Wilayah Muslimat NWDI terpilih periode 2021 – 2026, Ir Hj Raehatul Jannah mengatakan sebagai organisasi wanita yang bergerak dalam banyak bidang diantaranya pendidikan, sosial dan keagamaan, pengurus diminta selalu berkhidmat dengan ketulusan dan keikhlasan.
“Organisasi ini sebenarnya wadah mendidik diri dan meningkatkan iman agar dapat beramal ibadah dengan baik”, ujarnya.
Sementara itu, sesepuh organisasi perempuan, Hj Niken Saptarini Widyaningsih Zulkieflimansyah mengatakan tantangan para pemimpin di masa depan makin berat. Begitupula pemimpin organisasi. Bunda Niken berpesan kepada para pengurus yang baru dilantik agar selalu bisa memberikan solusi bagi persoalan masyarakat dan daerah.
“Yang saya ketahui NWDI adalah organisasi yang rapi. Kiprahnya bisa menjadi salah satu contoh bagi organisasi lain”, ungkapnya.
Selain Provinsi NTB, Muslimat NWDI juga melantik pimpinan wilayah DKI Jakarta, Bali, Jawa Barat dan perwakilan khusus Mesir.