AmpenanNews – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lombok Timur HM Juaini Taofik, kembali mengimbau masyarakat Lotim, agar selalu meningkatkan kewaspadaan, bukan kepanikan.
“Meskipun saat ini persebaran kasus Covid-19 pada setiap kecamatan menunjukkan dominasi warna merah dan kuning, tetapi selalu ada kabar baik. Dimana 65 PDP yang dirawat di RSUD Dr. R. Soejono Selong dan RSUP NTB. sebanyak 35 orang telah dinyatakan sembuh dan 30 orang lainnya masih dirawat dalam kondisi baik.
Selain itu 43 orang yang dirawat di Rusunawa, juga dikabarkan saat ini dalam kondisi baik-baik saja.
“Kendati demikian bagi masyarakat jangan lupa menggunakan masker, jangan lupa mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir, jaga jarak, hindari kerumunan. Saat puasa asupan nutrisi pada saat sahur dan berbuka, juga harus dapat diperhatikan dan pilihlah bahan makanan yang segar dan bervariasi agar kandungan gizinya seimbang” imbuhnya.