Terjemahan

AmpenanNews. Kepala Bidang (Kabid) Pengairan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Lombok Timur Sosiawan Putraji, ST.M.Si. menghimbau seluruh Staf Operasional Pemeliharaan (OP) PUPR Kabupaten Lombok Timur untuk dapat memantau secara intensif fungsi irigasi pada musim penghujan kali ini.

“Mengingat beberapa hari terakhir curah hujan cukup signifikan. atas dasar itu kemudian seluruh Staf yang ada di Bidang pengairan saya imbau agar melakukan pemantauan di masing-masing wilayah pengamat pengairan sesuai tugas dan fungsi terhadap Infrastruktur irigasi, ” ucap Sosiawan Putraji, pada Media An Rabu (1/1/2020) melalui pesan singkat WA pribadinya.

la juga menekankan kepada staf OP yang ada, Jika terjadi kerusakan terhadap infrastruktur irigasi diharapkan dapat dengan segera menginformasikan dan mengambil langkah – antisipasi.

Baca Juga :  Kejari Lotim Optimis Perhitungan Kerugian Keuangan Negara Kasus Alsinta

“Hal tersebut kita lakukan tidak lain tujuannya Guna terwujudnya pelayanan yang Optimal bagi masyarakat” singkat Sosiawan. An001.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments