Terjemahan

AmpenanNews, Selong – Perayaan Hari Kemerdekaan merupakan hari yang bersejarah bagi Bangsa dan masyarakat, momentum ini digunakan untuk mendorong dan membangkitkan semangat kepada generasi muda untuk meneruskan perjuangan para kusuma bangsa.

Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan tersebut, di Kabupaten Lombok Timur, Panitia HUT RI ke-74 mengelar berbagai macam kegiatan lomba maupun kegiatan lainnya untuk membangkitkan semangat generasi muda, yang dimulai sejak 13 Agustus 2019. Kegiatan ini akan berlangsung sampai dengan 27 Agustus 2019, dirangkaikan dengan Hari Jadi Lombok Timur ke-124.

Kegiatan tersebut diantaranya pawai alegoris berbagai tingkatan, mulai Sekolah Dasar, SMP/ sederajat, SMA/ sederajat serta karyawan/karyawati lingkup Pemda Lombok Timur dan Umum. Selain itu diselenggarakan pula apresiasi seni budaya. Selanjutnya pada dini hari tepat 17 Agustus pukul 00:00 (nol-nol) akan berlangsung upacara renungan suci di Taman Makam Pahlawan Rinjani Selong.

Baca Juga :  Sekda Lotim, Tim Covid-19 Merasa Kecolongan Masyarakat Sambut Artis Eva Lida

Sebagai puncak acara, akan dilaksanakan Upacara detik-detik Proklamasi 17 Agustus 2019, dan Penurunan Bendera yang akan berlangsung di Halaman kantor Bupati Lombok Timur. Sebelumnya akan dilaksanakan upacara bendera HUT RI ke-74 di tiga titik pada pukul 07.30 wita.

Titik Pertama adalah di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur yang diikuti oleh karyawan/karyawati gabungan OPD Dinas Kesehatan, Sekwan, DKP, Dinas Pariwisata, Bapenda, PUPR, dan Dinas Sosial. Lokasi berikutnya adalah di halaman kantor Unit Layanan Dikemen/PLK Provinsi NTB, dengan peserta karyawan/karyawati gabungan Dinas Dukcapil, PDAM,

Dinas Koperasi, Camat Selong, BKPSDM, KPU, Dinas Penanaman Modal dan PTSP, P3AKB, Dikbud, Sekretariat Daerah, BPBD, Pol.PP, Kominfo, BPKAD, Inspektorat, Unit Layanan Dikmen, dan Perkim. Lokasi terakhir adalah di halaman kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Lombok Timur.

Baca Juga :  Jambore Fotografer NTB di Sembalun Diikuti Ratusan Peserta

Di sini peserta upacara adalah gabungan karyawan/karyawati Dinas LHK, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, RSUD, Dinas Pertanian, Dinas Perpustakaan, Bakesbangpoldagri, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Perternakan dan Kesehatan Hewan, Dinas PMD, Dinas Kelautan dan Perikanan, Bappeda, Dinas Perindustrian dan Perdagangan dan Dinas Perhubungan.

Semarak HUT RI ke-74 masih berlangsung dirangkaikan dengan peringatan Hari Jadi Lombok Timur ke-124 dengan puncak pada 31 Agustus, yaitu resepsi yang akan mengundang serta melibatkan masyarakat umum. Sebelumnya akan ada beragam lomba, mulai dari gerak jalan, bina raga, hingga senam aerobik. Partisipasi dari semua elemen masyarakat dibutuhkan untuk menambah semarak peringatan HUT RI dan Hari Jadi Lombok Timur.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments